LINTAS NANGGROE
Mendagri Luncurkan ADM Pertama di Banda Aceh
ACEHTIMES.ID | BANDA ACEH – Tepat pukul 07.20 WIB bertempat di halaman Polda Aceh, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, berangkat menuju Kabupaten Bireuen. Tito direncanakan akan melucurkan Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) pertama di luar Pulau Jawa.
“Saya sangat antusias melihat bagaimana nanti kesan masyarakat melihat proses pecetakan dokumen kependudukan seperti di ATM,” kata Tito dalam keterangannya yang diterima RRI, Sabtu (22/2/2020).
Kabupaten Bireuen menjadi kabupaten pertama di luar Pulau Jawa yang memiliki ADM.
Kabupaten yang letaknya sekitar 3 (tiga) jam perjalanan darat dari kota Banda Aceh tersebut menjadi salah satu magnet Mendagri Tito untuk datang sebagai bagian pelayanan dasar masyarakat.
Setelah meluncurkan ADM, Tito direncanakan akan mendampingi Presiden Jokowi dalam acara Kenduri Kebangsaaan. Selain Presiden, sejumlah Menteri dan tokoh Aceh direncanakan akan hadir dalam acara tersebut.“Acara Kenduri Kebangsaan adalah kegiatan yang penting dan kebetulan dihadiri oleh Bapak Presiden. Saya akan jelaskan kemajuan pengelolaan administrasi kependudukan disini kepada Bapak Presiden”, tutupnya.